Rabu, 24 Agustus 2011

Mudik Lebaran Budaya Islam dan Bangsa Indonesia


 24-08-2011 I 12.35 X-Pose Line News.com, Jakarta: Mudik Lebaran sudah menjadi budaya yang turun temurun di Indonesia. Selain sebagai momen untuk bersilaturahim, sekaligus juga kesempatan untuk berlibur.
Tak heran tradisi mudik setiap tahun selalu dinantikan warga pendatang di Ibu Kota. Kuswati,misalnya. Ibu satu anak itu rela lebih memilih kereta api sebagai alat transportasi untuk mudik, kendati harus berdesak-desakan.
"Yang penting saya bisa pulang, kalau pakai kereta kan nggak terlalu macet. Jadi saya biasa naik kereta kalau mudik," ujar Kuswati kepada X-Pose Line News.com di Stasiun Senen, Jakarta Pusat, Rabu (24/8).
Bagi Kuswati, yang penting dapat bersilaturahim dengan keluarganya di Malang, Jawa Timur. Ia mengaku jarang pulang kampung. Lebaran tahun ini, Kuswati rela mudik tanpa didampingi suami, lantaran suaminya tengah sibuk dengan pekerjaanya.
Kuswati mudik ke Malang dengan menggendong putrinya yang masih balita. Kedua tangannya menenteng satu tas kecil dan sebuah koper besar. Ia pulang dengan kereta Mataraja jurusan Malang, yang berangkat beberapa menit setelah kunjungan Wakil Presiden Boediono pada pukul 13.00 WIB.(JT)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar